Kunjungi Kemendes PDTT, Bupati CEP Sampaikan Berbagai Program Jokowi yang Sangat Bermanfaat-Guna Bagi Warga Minsel

Minsel415 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Bupati Minahasa Selatan, DR.Christiany Eugenia Paruntu SE, pada Kamis 14 Februari 2019, mengunjungi Kantor Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Republik Indonesia, yang terletak di bilangan Kalibata Jakarta.

Tiba di Kantor Kemendes PDTT, Bupati DR.Christiany Eugenia Paruntu SE, diterima langsung oleh Sekjen Kemendes PDTT, Anwar Sanusi dan staf Kemendes PDTT.
Dalam pertemuan tersebut Bupati Tetty Paruntu (sapaan akrabnya) menyampaikan dan melaporkan berbagai hal, menyangkut pembangunan di Minahasa Selatan, yang di danai oleh APBN melalui Kemendes PDTT, diantaranya Dana Desa, Pembangunan Embung Desa di Talaitad Utara, Kecamatan Suluun Tareran, yang pekerjaannya sudah rampung 100%, dan berbagai program Pemerintah Pusat, yang anggarannya masuk ke Kabupaten Minahasa Selatan, melalui Kemendes PDTT.


“Berbagai program Pak Presiden Joko Widodo, melalui Kemendes PDTT, sudah banyak dirasakan oleh warga masyarakat, termasuk didalamnya warga masyarakat Minahasa Selatan, dimana berbagai program dan Inovasi dari Pak Jokowi, sudah banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, salah satunya melalui program Dana Desa, serta pembangunan daerah Transmigrasi, serta juga Manfaat dari Embung Desa di Talaitad Utara, yang pembangunannya sangat dirasakan oleh masyarakat,” kata Bupati Tetty Paruntu.

Baca juga:  Cuaca Ekstrim, Kapolres Minsel Himbau Warga Waspada Dengan Potensi Bencana

Dihadapan Sekjen Kemendes PDTT dan para pegawai, Bupati Tetty paruntu pun menambahkan bahwa mengingat keterbatasan anggaran di Daerah Kabupaten Minahasa Selatan, Bupati berharap agar dana dari Pemerintah Pusat untuk Kabupaten Minahasa Selatan, khususnya melalui Kemendes PDTT dapat lebih ditingkatkan, karena manfaatnya memang sangat dirasakan oleh masyarakat.

“Kita berharap, agar Kabupaten Minahasa Selatan boleh lebih diperhatikan, manfaat dari program Pak Presiden Joko Widodo, terlebih mengenai Dana Desa sudah sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tambah Bupati Minsel peraih segudang prestasi ini.

Sementara itu Kemendes PDTT, melalui Sekjen Anwar Sanusi, sangat merespon positif dan mengapresiasi akan langkah-langkah yang diambil oleh Bupati Tetty Paruntu, melalui pertemuan tersebut, dimana keinginan dari pihak Kemendes PDTT ingin membantu, namun terkendala dari tidak adanya usulan dari daerah.

Baca juga:  Dukung Ketahanan Pangan, Bhayangkari Motoling Launching Penguatan Program P2L

“Keinginan kita untuk membantu begitu besar, namun terkendala dimana tidak adanya usulan dari daerah, akan tetapi melalui pertemuan ini, hubungan antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat melalui Kemendes PDTT akan lebih sinkron, dan nantinya akan berdampak pada bantuan dari Pemerintah Pusat yang akan dikucurkan ke Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan,” jelas Sekjen Kemendes PDTT Anwar Sanusi.

(Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *