Jelang Pengucapan Syukur, Camat Tompasobaru Pimpin Giat Jumat Bersih

Minsel370 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Program Jumat Bersih dimanfaatkan oleh jajaran pemerintah Kecamatan Tompasobaru, Kabupaten Minahasa Selatan dengan melaksanakan kerja bakti.

Lokasi kegiatan kerja bakti pemerintah Kecamatan Tompasobaru bersama dengan jajaran pemerintah desa Tompasobaru Satu berlokasi di akses masuk desa Tompasobaru Satu atau di perbatasan antara desa Tompasobaru Satu dan desa Torout.

Camat Tompasobaru, Drs. Jemmy Loa dan Penjabat HukumTua desa Tompasobaru Satu Selfie Iroth SPd memimpin kegiatan kerja bakti tersebut.

Kerja bakti yang dilaksanakan adalah berupa pembersihan lokasi yang berada di akses jalan raya dari berbagai jenis sampah-sampah.

Usai kegiatan kerja bakti, Penjabat HukumTua desa Tompasobaru Satu Selfie Iroth mengatakan bahwa pihaknya jajaran pemerintah desa telah beberapa kali melakukan pembersihan lokasi tersebut dari berbagai jenis sampah-sampah.

“Melalui program Jumat Bersih kita laksanakan giat kerja bakti yang diikuti oleh jajaran pemerintah desa dan saat ini juga bersama dengan jajaran pemerintah Kecamatan yang dipimpin langsung oleh pak camat,” kata Selfie Iroth.

Baca juga:  Diambil Sumpah Janji, Ridle Marentek Jabat Ketua DPRD Minsel

Sementara itu, Camat Tompasobaru Drs Jemmy Loa mengatakan bahwa menjelang pelaksanaan pengucapan syukur kabupaten Minahasa Selatan, kebersihan merupakan salah satu hal yang sangat penting diperhatikan.

Maka dari itu, ia mengajak masyarakat kecamatan Tompasobaru untuk dapat memperhatikan dan menjaga kebersihan dilingkungan masing-masing, begitupun kepada jajaran pemerintah desa se-Kecamatan Tompasobaru untuk dapat melakukan bersih-bersih lingkungan desa apalagi menghadapi cuaca saat ini yang musim penghujan yang tentunya rentan dengan munculnya berbagai jenis penyakit.

Menghadapi pengucapan syukur tahun 2024, Camat Jemmy Loa juga menghimbau agar masyarakat dapat merayakan dengan sederhana dan dapat memaknai perayaan pengucapan syukur yang sesungguhnya.

Baca juga:  Rekrut Panwas Desa, Panwascam Ranoyapo Lakukan Tes Calon Anggota PKD

Menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif adalah suatu hal yang sangat penting, apalagi tentunya warga masyarakat akan menerima tamu yang akan datang, maka pastikan Tompasobaru adalah tuan dan nyonya rumah yang baik dalam menyambut tamu.

Hindari kegiatan-kegiatan yang berpotensi timbulnya kerawanan Kamtibmas, dan juga pemerintah desa untuk selalu berkoordinasi dengan pimpinan kecamatan baik itu pemerintah kecamatan, unsur kepolisian dan TNI (Koramil).

“Jelang pengucapan syukur, mari torang jaga keamanan dan kenyamanan dalam lingkungan masing-masing, maknai pengucapan syukur yang sesungguhnya, rayakan sesuai dengan kemampuan dan yang paling penting mari torang tunjukkan bagaimana merayakan pengucapan syukur yang sesungguhnya dengan bagaimana menunjukkan rasa syukur kepada Tuhan akan kasih dan berkat yang kita terima,” ujar Camat Jemmy Loa. (Hengly)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *