Rapat Dewan Unsrat, Rektor Prof. Sompie Harapkan Hal Ini

Pendidikan, SULUT598 Dilihat

Manado, transparansiindonesia.co.id – Universitas Samratulangi (Unsrat) Manado melaksanakan rapat dewan pengawas (Dewas) bersama dengan Rektor Prof. Dr. Ir. Oktovian Berty Alexander Sompie M.Eng., IPU.

Rapat tersebut digelar pada Rabu 17 Mei 2023 yang dihadiri oleh para dewan pengawas Unsrat.

Pada kesempatan tersebut, Rektor Unsrat Prof. Dr. Ir. Oktovian Berty Alexander Sompie M.Eng dalam sambutannya menyampaikan berbagai hal.

Dalam sambutannya, Rektor Prof. Berty Sompie mengatakan sangat berterima kasih dan mengapresiasi kepada dewan pengawas Unsrat periode sebelumnya yang telah berkerja-sama dalam membangun Unsrat.

“Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada dewan pengawas Unsrat periode sebelumnya yang telah bersama-sama membangun Unsrat menjadi universitas dengan akreditasi unggul,”ujar Rektor Prof. Berty Sompie.

Baca juga:  LSM-AMTI Soroti Dugaan Pungli Di Faked Unsrat

Selain itu pula, peran dewan pengawas Unsrat mampu mensinkronisasi layanan akademik, juga layanan administrasi kedalam portal Akademik Inspire.

Dimana berkat hal tersebut mampu menjadikan Unsrat sebagai Universitas yang berbasis digital.

“Berkat dari peran dewan pengawas Unsrat periode sebelumnya, mampu menjadikan Unsrat sebagai Universitas yang berbasis digital,” tambah Prof. Sompie.

Sementara kepada dewan pengawas Unsrat yang baru, Rektor Prof. Berty Sompie berharap agar dapat terus memberikan dukungan, bimbingan, dan arahan untuk Unsrat.

Yang dimana dalam rangka memasuki program internasionalisasi Unsrat, agar nantinya Unsrat bisa mewujudkan visi unggul dan berbudaya menuju world class university.

Baca juga:  Unsrat Dan NUS Jalin Kerjasama Dibidang Akademik Dan Penelitian

“Sangat berharap agar dewan pengawas yang baru untuk dapat memberikan dukungan, bimbingan sekaligus arahan guna memasuki program internasionalisasi Unsrat, agar bisa mewujudkan visi unggul dan berbudaya menuju world class university,” kata Rektor Unsrat Prof. Berty Alexander Sompie.
(T2)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS