Minsel, transparansiindonesia.co.id – Desa Picuan Baru, Kecamatan Motoling, Kabupaten Minahasa Selatan, pada 27 April 2023 memperingati sekaligus merayakan hari Ulang tahun desa ke-68.
Memperingati dan merayakan HUT ke-68 desa Picuan Baru, dilaksanakan ibadah singkat pada pagi hari bertempat di Tugu peringatan desa Picuan Baru.
Selanjutnya, pada sore hari bertempat di BPU Desa Picuan Baru, dilaksanakan ibadah syukur oikumene yang dihadiri oleh jajaran pemerintahan dan masyarakat desa Picuan Baru, serta unsur Forkopimca Motoling.
Ibadah syukur oikumene perayaan HUT Desa Picuan Baru yang bertempat di BPU, selaku khadim adalah Pdt. Markus Paat S.Th yang merupakan Ketua BPMJ GMIM Imanuel Picuan Baru, sedangkan pada ibadah sebelumnya dipimpin oleh Pdt. Frani Tendean S.Pd.K selaku gembala jemaat GPdI Picuan Baru.
Puncak perayaan ibadah syukur HUT ke-68 Desa Picuan di BPU, diawali dengan sambutan selamat datang oleh anggota BPD Drs. Royke Kesek, dan selanjutnya pembacaan sejarah desa oleh kepala jaga 1 Melda Santi.
Selanjutnya, ibadah syukur yang dipimpin oleh Khadim Pdt. Markus Paat S.Th, yang mengambil pembacaan Alkitab terdapat dalam kitab Injil Yohanes 20:26.
Usai ibadah syukur, dilanjutkan dengan sambutan dari pemerintah yang disampaikan oleh Camat Motoling Hana Manese S.Sos., M.Si mewakili pemerintah kabupaten Minahasa Selatan.
Dalam sambutannya, Camat Hana Manese menyampaikan apresiasi terhadap pemerintah dan masyarakat desa Picuan Baru yang selalu memperingati dan merayakan Hari Ulang Tahun Desa, dimana pada tahun 2023 ini, Desa Picuan Baru merayakan HUT ke-68.
Di momentum perayaan HUT ke-68 Desa Picuan Baru, Camat Hana Manese mengajak kepada pemerintah dan semua elemen masyarakat untuk bekerjasama, bersatu padu, dalam melaksanakan berbagai program pembangunan yang ada di desa.
“Atas nama pemerintah kabupaten Minahasa Selatan, pemerintah kecamatan Motoling mengucapkan selamat bersyukur dan selamat merayakan HUT ke-68 untuk pemerintah dan masyarakat desa Picuan Baru,” kata Camat Hana Manese.
Sementara itu, Penjabat HukumTua Desa Picuan Baru Flora Runtuwene SE dalam sambutan ucapan terima kasih sekaligus laporan kegiatan dalam rangka HUT ke-68 Desa Picuan Baru, mengatakan bahwa ada beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan.
Kegiatan tersebut, berupa ibadah syukur di lokasi Tugu Peringatan Desa Picuan Baru, serta ziarah di makam para pendiri desa dan tokoh desa, yang dimana rangkaian kegiatan diakhiri dengan dilaksanakan puncak perayaan dengan ibadah syukur di BPU Desa.
Disampaikan Penjabat HukumTua Flora Runtuwene bahwa Desa Picuan dengan luas wilayah 5,2 Hektare , memiliki jumlah keluarga sebanyak 312 KK dan jumlah jiwa sebanyak 1.004.
Progres pembangunan baik itu pembangunan infrastruktur maupun pembangunan sumber daya manusia saat ini sementara berjalan, yang didanai melalui anggaran dana desa maupun alokasi dana desa.
Ia mengajak kepada seluruh elemen masyarakat, dalam momentum perayaan HUT ke-68 tahun desa Picuan Baru, agar dapat bersinergi, bekerjasama dan semangat dalam mewujudkan program-program pembangunan yang ada di desa.
“Melalui momentum perayaan HUT ke-68 desa Picuan Baru, marilah kita bekerjasama, saling menopang dan mendukung dalam pelaksanaan berbagai program pembangunan yang ada di dalam desa, guna mewujudkan desa yang maju, dan sejahtera yang dampaknya akan dirasakan oleh masyarakat,” ujar Flora Runtuwene.
Diakhir sambutannya, Ia menyampaikan terima-kasih kepada seluruh warga masyarakat desa Picuan Baru yang terus dan selalu mensupport pemerintah dalam melaksanakan dan menjalankan roda pemerintahan desa termasuk menopang berbagai program pembangunan.
Selanjutnya ia pun menyampaikan terima-kasih kepada unsur Forkopimca Motoling, Camat Hana Manese S.Sos., M.Si, Kapolsek Iptu Hentje Talumepa, Danramil Motoling Kapt.Inf. Wemfryd Halebar tokoh agama, para mantan HukumTua , serta jajaran pemerintah desa dan lembaga desa yang hadir dan mensukseskan perayaan HUT ke-68 desa Picuan Baru.
Dalam rangkaian kegiatan yang dilaksanakan di BPU Desa Picuan Baru tersebut, diwarnai juga dengan peragaan tarian maengket dari para lansia Picuan Baru, serta door prize dari pemerintah desa Picuan Baru.
(Hengly)*