Optimalisasi Vaksinasi, Puskemas Cakung Lakukan RCA

DKI Jakarta187 Dilihat

Jakarta, transparansiindonesia.co.id – Dalam rangka upaya percepatan pengananan pandemi Covid-19, didalamnya yakni percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, maka Puskesmas Cakung melakukan kegiatan Rapid Convenience Assesment (RCA).

RCA yang terintegrasi dari Puskesmas Cakung dengan kegiatan monitoring pelaksanaan PSN, juga dalam rangka optimalisasi percepatan pelaksanaan vaksinasi bagi warga sasaran vaksin.

Kegiatan RCA Vaksinasi Covid-19 dari Puskemas Cakung, meliputi;

1. Melakukan Koordinasi dengan Lintas Sektoral yaitu Camat, Lurah, RW, RT dan Semua Kader di wilayah Kecamatan Cakung terkait dengan teknis pelaksanaan monitoring PSN dan RCA

Baca juga:  PT Padasa Enam Utama Dilaporkan ke Bareskrim Polri

2. Melakukan Pemetaan Wilayah dan titik yang di curigai banyak terdapat sasaran yang belum divaksinasi

3. Memastikan Rumah yang dikunjungi tidak ada anggota keluraga yang sedang isoman

4. Melakukan kunjungan sebanyak 20 rumah secara random dan melakukan wawancara singkat untuk mengetahui status vaksinasi di dalam rumah tersebut. Jika ditemukan ada yang belum divaksin maka petugas langsung melakukan intervensi dengan melakukan skrining, jika layak selanjutnya akan diberikan vaksinasi COVID-19

5. Dalam pelaksanaan RCA dan PSN petugas tetap mematuhi protokol kesehatan.

Upaya-upaya dalam rangka percepatan pengananan pandemi Covid-19, terus dilakukan oleh pemerintah dengan berbagai program dan terobosan, yang pada intinya guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

Baca juga:  Putra Rokan Hulu Raih predikat Cumlaude di Jakarta

Dan oleh Puskesmas Cakung, Jakarta Timur kegiatan RCA dilaksanakan setiap hari Selasa dan hari Jumat setiap minggunya, peran serta dan peran aktif dari semua elemen masyarakat menjadi faktor penting guna mensukseskan kegiatan tersebut dalam upaya bersama mempercepat penanganan Covid-19. (red/T2)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS