Jakarta, transparansiindonesia.co.id — Kualitas Sumber Daya Manusia yang ada dalam anggota Komunitas Sansino, yakni wadah pemersatu warga Kawanua di perantauan memang tak diragukan lagi, para anggota Sansino yang memiliki latar belakang pendidikan berbeda sangat berkualitas.
Terbukti salah satu anggota dan pengurus Sansino, kini dipercayakan menjabat sebagai salah satu pengurus organisasi nasional.
Yah.. Sosok Joppy Sembung yang sebagai Kepala Biro Umum (Karo Umum) dalam wadah Sansino, kini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Dewan Pengurus Pusat Badan Pemantau Korupsi Penyelenggara Negara Kesatuan Republik Indonesia (DPP BPKP-NKRI) untuk periode 2020-2025.
Joppy Sembung dilantik menjadi Wasekjen DPP BPKP-NKRI, dimana pelantikan tersebut dilaksanakan bertempat di GPdI Sunter Jakarta Utara.
Dipercayakan menjabat sebagai Wasekjen DPP BPKP-NKRI, Joppy Sembung mendapat ucapan selamat dari Sansino, dimana Putra Kawanua tersebut mampu menunjukan kapabilitas sebagai sosok yang berkualitas dan masuk jajaran Dewan Pengurus Pusat BPKP-NKRI, salah satu badan pemantau korupsi di Indonesia.
Joppy Sembung ketika dihubungi oleh awak media transparansiindonesia.co.id melalui pesan singkat WhatssApp, mengatakan bahwa ini merupakan kemurahan Tuhan, dimana dirinya dipercayakan menjabat sebagai Wasekjen DPP BPKP-NKRI.
“Puji Tuhan, saya dipercayakan sebagai Wasekjen DPP BPKP-NKRI, ini semua juga berkat support dan dukungan dari kawan-kawan Sansino, terus menjadi mitra kawan-kawanku, dan selalu support saya agar saya dapat menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya,” kata Joppy Sembung.
(T2)*