Minsel, transparansiindonesia.co.id — Dalam rangka menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Polres Minsel melakukan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas, yang dilaksanakan pada Jumat, 15 Maret 2019, yang ditandai dengan penanda-tanganan piagam.
Bupati Minahasa Selatan, DR Christiany Eugenia Paruntu SE, hadir pula dalam kegiatan tersebut, yang juga dihadiri oleh Kapolda Sulut, Irjen.Pol Sigid Tri Hardjanto.
Dalam sambutannya Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP) sangat mengapresiasi pencanangan Zona Integritas diwilayah Polres Minsel, yang dimaksudkan untuk menuju wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
“Selaku Pemerintah daerah saya mengapresiasi komitmen dari Polres Minsel, yang ikut mendukung program Nawacita Presiden Joko Widodo, dalam mewujudkan wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, dengan adanya pencanangan Zona Integritas ini, dan saya sangat mendukung akan program dari Polres Minsel tersebut,” kata Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP).
Lanjutnya, ini merupakan langkah yang tepat dalam pencegahan korupsi di wilayah Minahasa Selatan, dan juga akan memutus mata rantai dari Praktek-praktek KKN.
“Langkahnya sudah tepat, untuk melakukan pencegahan praktek-praktek korupsi, Kolusi dan Nepotisme di wilayah Kabupaten Minahasa Selatan,” tambah Bupati cantik tersebut.
Dalam agenda kegiatan di Polres Minsel tersebut, Bupati Tetty Paruntu (sapaan akrabnya -red) juga meresmikan Cafetaria Polres Minsel, dan melakukan peletakan batu pertama pembangunan perumahan Bhayangkara Polres Minsel.
Bupati Tetty Paruntu, sebelumnya juga bersama Kapolda Sulawesi Utara, Kapolres Minsel, bersama unsur Forkopimda, tokoh agama, dan tokoh masyarakat, dan rombongan mengikuti peresmian Graha Pelayanan Terpadu Polres Minsel.
“Banyak selamat kepada Polres Minsel, yang pada hari ini (Jumat 15/3 -red) boleh melaksanakan beberapa agenda kegiatan, termasuk didalamnya Peresmian Graha Pelayanan Terpadu dan Peresmian Cafetaria Polres Minsel, serta peletakan batu pertama pembangunan perumahan Bhayangkara,” tutup Bupati peraih segudang prestasi tersebut.
(Hengly)*