Menyambut Hari Bhayangkara, Polsek Tompasobaru Gelar Baksos

Minsel818 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan memperingati Hari Bhayangkara yang diperingati setiap tanggal 1 Juli.

Peringatan Hari Bhayangkara, oleh Institusi Polri melaksanakan berbagai kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Polsek Tompasobaru dalam menyambut peringatan Hari Bhayangkara tahun 2024 juga melaksanakan kegiatan bakti sosial diwilayah Kecamatan Tompasobaru dan Maesaan yang merupakan wilayah tugas dari Polsek Tompasobaru.

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Tompasobaru, Iptu Ronald Wauran terlihat jajaran Polsek Tompasobaru melaksanakan bakti sosial yang dilaksanakan pada Kamis, 20 Juni 2024.

Bakti sosial Polsek Tompasobaru dilaksanakan dalam bentuk bersih-bersih rumah ibadah dan halaman yang ada di depan rumah ibadah.

Baca juga:  Cegah Gangguan Kamtibmas, Liwutang Pimpin Ops Cipkon Diwilayah Mantos

Rumah ibadah seperti Gereja dan Masjid, dibersihkan oleh jajaran Polsek Tompasobaru, dengan membersihkan sampah-sampah yang ada diseputaran lokasi rumah ibadah.

Kapolsek Tompasobaru, Iptu Ronald Wauran mengatakan bahwa kegiatan baksos tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara tahun 2024.

Dan juga kegiatan baksos tersebut merupakan bagian dari Polsek Tompasobaru mendekatkan diri ke masyarakat melalui kegiatan baksos di rumah-rumah ibadah.

“Hari ini kita melaksanakan bakti sosial bersih-bersih rumah ibadah seperti Gereja dan Masjid, hal ini dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara tahun 2024, kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran personil Polsek Tompasobaru,” ujar Kapolsek Tompasobaru, Iptu Ronald Wauran.

Baca juga:  SDNL Dan Ezekiel, Pimpinan DPRD Minsel Sementara

Dalam kesempatan baksos, pihak Polsek Tompasobaru juga melaksanakan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif dan terjaga. (Hengly)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *