Lima SD Di Tompasobaru Laksanakan UAS, Satu Diantaranya Laksanakan Berbasis Digital

Minsel507 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Pelaksanaan ujian akhir sekolah (UAS) tahun pelajaran 2023/2024 untuk jenjang sekolah dasar (SD) telah memasuki hari ke-empat pelaksanaan.

Salah satu sekolah yang melaksanakan ujian akhir adalah sekolah dasar negeri (SDN) Tompasobaru yang dipimpin oleh kepala sekolah Jelly Rembet SPd.

SD Negeri Tompasobaru, pada pelaksanaan ujian akhir sekolah tahun ini diikuti oleh sebanyak 12 siswa kelas enam yang terdiri dari 2 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan.

Dikatakan Kepala Sekolah Jelly Rembet bahwa SD Negeri Tompasobaru melaksanakan ujian akhir sekolah berbasis online menggunakan aplikasi portaldik.

Hal tersebut, oleh karena SDN Tompasobaru telah memiliki alat penunjang kegiatan ujian online seperti chromebook dan tentunya juga didukung dengan jaringan seluler yang baik dan tenaga IT yang berkompeten.

“SDN Tompasobaru pada pelaksanaan ujian akhir sekolah diikuti oleh sebanyak 12 siswa kelas enam, dan melaksanakan UAS secara online menggunakan aplikasi portaldik,” jelas Jelly Rembet.

Baca juga:  MPF Digelar 26 Oktober, Meyer; Hadiri Dan Saksikan Modoinding Membagi Berkat

Dihari keempat pelaksanaan ujian akhir sekolah di SDN Tompasobaru, terpantau oleh awak media ini berjalan dan berlangsung dengan baik dan lancar.

Bagi para siswa kelas enam, kepsek Jelly Rembet mengingatkan untuk dapat mengikuti ujian hingga akhir pelaksanaan, karena hasil ujian tersebut merupakan salah satu indikator penilaian kelulusan dari para siswa itu sendiri.

Selain SDN Tompasobaru, sekolah yang melaksanakan ujian akhir adalah SD GMIM Tompasobaru yang dipimpin oleh Kepsek Djenny Tompodung SPd.

SD GMIM Tompasobaru pada pelaksanaan ujian akhir sekolah tahun ajaran 2023/2024 melaksanakan ujian secara manual atau berbasis kertas dan diikuti oleh sebanyak 18 siswa.

Masih diwilayah Kecamatan Tompasobaru, dua sekolah di desa Karowa juga melaksanakan ujian akhir sekolah berbasis kertas atau manual.

Baca juga:  CEP-MEP Dampingi PYR-FAM Mendaftar Di KPU Minsel

Kedua sekolah tersebut yakni, SD Inpres Karowa yang dipimpin kepsek Olvie Timbuleng SPd dan SD GMIM Karowa yang dipimpin oleh kepsek Jemmy Mewengkang SPd yang juga selaku ketua K3S Kecamatan Tompasobaru.

SD GMIM Karowa diikuti oleh sebanyak 12 siswa kelas enam dan SD Inpres Karowa diikuti oleh sebanyak 3 siswa kelas enam pada pelaksanaan ujian tahun ini.

Selanjutnya, ada pula SD GMIM Torout, yang dipimpin oleh kepala sekolah Tabitha Tangel SPd yang melaksanakan ujian sekolah berbasis kertas.

Sekolah-sekolah tersebut dalam melaksanakan ujian akhir sekolah juga mendapatkan kunjungan dan pantauan dari beberapa pihak guna kelangsungan dan kelancaran proses pelaksanaan ujian. (Hengly)*

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *