Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Puluhan Personel Polres Minsel Bersiaga Diwilayah Mantos

Minsel488 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Puluhan anggota personel gabungan yang terdiri dari tim samapta Polres Minsel dan anggota Polsek rayonisasi disiagakan di wilayah Kecamatan Maesaan dan Tompasobaru (Mantos) yang merupakan wilayah tugas dari Polsek Tompasobaru, pada Sabtu malam 4 November 2023.

Penyiagaan puluhan personil gabungan tersebut, sebagaimana dikatakan oleh Kapolres Minsel AKBP Ferry Sitorus SIK melalui Kabag Ops AKP Verry Liwutang SH, dalam mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas, serta wujud nyata kehadiran personel Polri ditengah masyarakat.

“Puluhan personil gabungan hadir diwilayah Kecamatan Tompasobaru dan Maesaan dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas, dan juga sebagai wujud nyata kehadiran Polri ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman serta melakukan tindakan kepolisian terhadap setiap bentuk perbuatan yang melawan hukum,” ujar AKP Verry Liwutang.

Baca juga:  Giat Posyandu Hingga Sweeping, Upaya Pemdes Mopolo Intervensi Stunting

Kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh personel Polres Minsel dan rayonisasi Polsek berupa patroli KRYD, dengan sasaran penyakit masyarakat, giat sambang da patroli dialogis untuk mendengarkan keluhan dan informasi masyarakat, dan tak lupa pula memberikan himbauan kamtibmas agar masyarakat dapat bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap kondusif dan aman.

Seluruh warga diberikan edukasi terkait pentingnya kamtibmas yang aman dan kondusif, dimana peran dari warga masyarakat juga sangat penting, serta diminta untuk bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas, tidak mudah terprovokasi serta tidak melakukan hal-hal atau tindakan melawan hukum.

Baca juga:  Pemdes Kinamang Salurkan BLT-DD 5 Bulan Pertama Tahun 2024 Kepada 50 KPM

“Kita sama-sama ciptakan rasa aman, nyaman agar seluruh aktifitas kita sehari-hari dapat berjalan lancar dan kondusif,” himbau Kabag Ops AKP Verry Liwutang.

Hingga pada Minggu dini hari (05/11/2023) puluhan personel gabungan Polres Minsel masih bersiaga dan melaksanakan patroli cipta kondisi kamtibmas di wilayah Polsek Tompasobaru, dimana situasi aman kondusif.
(Hengly)*
Sumber/Humas Polres Minsel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *