Doa Hari Pendidikan Nasional 2023

Jakarta TransparansiIndonesia.co.id – Dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada 2 Mei 2023, biasanya digelar upacara bendera, yang salah satu agendanya adalah pembacaan doa.

Pada tahun ini, pemerintah melalui Kemendikbud mengambil tema Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional 2023.

Dengan tema tersebut, diharapkan masyarakat kembali mengingat sejarah peringatan Hari Pendidikan Nasional yang dilatarbelakangi oleh sosok Ki Hadjar Dewantara yang lahir pada 2 Mei 1889.

Peringatan Hari Pendidikan Nasional yang diselenggarakan pada setiap tanggal 2 Mei tidak semata-mata dimaksudkan untuk mengenang hari kelahiran Ki Hadjar Dewantara selaku Bapak Perintis Pendidikan Nasional, namun lebih merupakan sebuah momentum untuk kembali menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan.

Nah, untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional 2023 kerap dilaksanakan upacara bendera di berbagai instansi pendidikan dan di akhir acara terdapat agenda pembacaan doa. Hal tersebut sesuai dengan Pedoman Pelaksanaan Upacara Bendera Hari Pendidikan Nasional 2023 yang diterbitkan Kemendikbud.

Nah, berikut ini contoh teks doa Hari Pendidikan Nasional 2023 yang bisa dibaca saat upacara bendera.

Doa Hari Pendidikan Nasional 2023
Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Izinkan kami memandu doa menurut agama Islam, bagi yang beragama lain, kami persilakan berdoa menurut agama dan kepercayaan masing-masing.

Dengan nama-Mu Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, segala puji untuk-Mu Tuhan semesta alam, Engkau tempat kami meminta, Engkau tempat kami memohon, kami berdoa kehadirat-Mu ya Allah.

Alhamdulillah hamdas syaakirin, hamdan naa’imin, hamdan yuwaaf? ni’amahu wa yukaafiu maziidah.

Yaa rabbanaa lakal hamdu kamaa yanbaghii lijalaali wajhikal kariimi wa ‘adiimi sulthaanik.

Ya Allah. Limpahkanlah rahmat dan kemuliaan kepada junjungan kami Nabi Muhammad SAW berserta keluarga-Nya.

Ya Allah, ya Tuhan kami Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.

Saat ini kami berkumpul dalam rangka mengikuti “Upacara Bendera Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei Tahun 2023”, untuk itu Ya Allah jadikan acara peringatan Hardiknas ini, kegiatan yang penuh rahmat, kegiatan yang membawa manfaat, dan kegiatan yang penuh dengan hikmat. Ya Robb, berkati dan ridhoi acara kami ini.

Wahai Tuhan yang melapangkan jalan ke surga bagi para penuntut ilmu. Wahai Tuhan yang mengajarkan nama-nama segala sesuatu. Wahai Tuhan yang memuliakan Nabi Adam melebihi malaikat yang diciptakan lebih dahulu.
Wahai Tuhan yang meninggikan derajat kaum beriman dan pewaris ilmu. Anugerahi kami sedikit dari banyaknya ilmu pengetahuan-Mu, yakni ilmu yang bermanfaat, agar tak sesat langkah kami menuju ridho-Mu.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, Ya Rahman, Ya Rahim.
1. Jadikanlah Hari Pendidikan Nasional tahun 2023 ini sebagai momentum terbaik untuk serentak bergerak mewujudkan Merdeka Belajar.
2. Mudahkanlah cita-cita kami untuk mempersiapkan putra-putri kami menuju Indonesia Emas tahun 2045.

Ya Allah, Tuhan yang Maha Pengampun.
Lapangkanlah hati kami agar selalu dalam naungan rahmat-Mu dan bantulah kami agar selalu berada dalam petunjuk-Mu. Janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan
kepada orang-orang sebelum kami.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS
Baca juga:  Terkesan Lecehkan Tugas Wartawan, LSM-AMTI Desak Mendagri Copot Pjs Bupati Pelalawan