Kampar, Transparansi Indonesia.co.id Jumat Curhat, Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK makan siang bareng sembari diskusi situasi Kamtibmas dengan tokoh masyarakat dan warga masyarakat di wilayah kecamatan Salo, kabupaten Kampar, Jumat, (6/1/23), sekira pukul 13.20 WIB.
Pantauan awak media, Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK yang dikenal sangat dekat dengan seluruh lapisan warga masyarakat tampak disambut hangat oleh tokoh masyarakat dan warga masyarakat.
Dalam kegiatan Jumat Curhat ini, Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK, menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga Harkamtibmas di lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing.
“Dengan rutinnya silaturahmi melalui kegiatan Jumat Curhat ini, diharapkan terjalin sinergitas yang baik antara Polri, khususnya Polres Kampar dengan seluruh lapisan masyarakatz” ujar Didik.
Didik juga menegaskan, agar apapun permasalahan didalam adat dan warga masyarakat, agar jangan segan-segan untuk langsung menyampaikan ke dirinya selaku Kapolres Kampar maupun kepada Kapolsek jajaran Polres Kampar.
“Mari bersama-sama kita wujudkan Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Kampar,” ajak Kapolres.
(ROMI)