Mantapkan Program Kerja Tahun 2023, Pontak Satu Gelar Musdes RKPDes

Minsel378 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Dalam rangka memantapkan program kerja pemerintah desa ditahun 2023, maka Desa Pontak Satu, Kecamatan Ranoyapo melalui badan permusyawaratan desa (BPD) menggelar musyawarah desa rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) untuk tahun 2023.

Kegiatan Musdes tersebut digelar di gelanggang olahraga (GOR) Desa Pontak Satu, pada Selasa 4 Oktober 2022 dan dihadiri oleh Camat Ranoyapo Franklin Mokoagow SH.

Dalam sambutannya Camat Franklin Mokoagow SH mengatakan bahwa pentingnya dilaksanakan musyawarah desa untuk menetapkan rencana kerja pemerintah desa ditahun 2023.

Selanjutnya usai sambutan dari Camat Ranoyapo, dilanjutkan dengan musyawarah desa yang dipimpin langsung oleh pimpinan BPD.

Baca juga:  Pemdes Bojonegoro Kerjakan Rabat Beton Bahu Jalan

Dimana dalam musyawarah tersebut membahas dan akan menetapkan berbagai rencana program kerja pemerintah yang akan dilaksanakan di tahun 2023 mendatang.

Berbagai usulan terkait rencana kerja pembangunan yang ada di desa Pontak Satu disampaikan dalam forum musyawarah tersebut, yang dimana usulan didominasi oleh rencana pembangunan infrastruktur desa.

Hal tersebut menurut masyarakat, karena dengan tersedianya infrastruktur desa yang memadai diharapkan akan menjadi salah satu roda penggerak dan peningkatan perekonomian masyarakat pedesaan.

Selanjutnya usai kegiatan musyawarah desa, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara Musdes, yang ditandatangani oleh lembaga desa BPD, pemerintah desa, serta perwakilan peserta musyawarah.

Baca juga:  Hadirkan Narasumber Berkompeten, Poopo Raya Akan Gelar Seminar Pengembangan Gunung Payung

Hadir dalam kegiatan Musdes penetapan RKPDes Pontak Satu diantaranya pimpinan dan anggota BPD, Penjabat HukumTua bersama jajaran pemerintah desa, pendamping profesional desa Kecamatan Ranoyapo, serta tokoh masyarakat, tokoh agama dan perwakilan warga masyarakat.
(Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP