Unsrat Laksanakan UTBK, Layani 3997 Calon Mahasiswa

Manado, Pendidikan212 Dilihat

Manado, transparansiindonesia.co.id – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dilaksanakan oleh Universitas Samratulangi ditahun 2022 ini.

UTBK Universitas Samratulangi (Unsrat) dengan melayani sebanyak 3997 calon mahasiswa dan dilaksanakan dengan dua gelombang.

Gelombang pertama yakni 17-23 Mei 2022, dan gelombang ke-dua pada 28 Mei hingga 3 Juni 2022.

Kegiatan UTBK Universitas Samratulangi dilaksanakan di Gedung Teknologi, Informatika dan Komunikasi (TIK) Unsrat, yang dibuka langsung oleh Ketua Panitia Prof. Dr. Ir. Grevo Gerung M.Sc pada Selasa 17 Mei 2022.

“UTBK Unsrat dibagi dua gelombang, dan untuk gelombang pertama dimulai hari ini dengan 2 sesi pagi dan siang,” kata Grevo Gerung.

Baca juga:  Kapolda Sulut Ajak Mahasiswa Unsrat Taat Hukum

Selanjutnya Grevo Gerung yang didampingi Humas Unsrat, Max Rembang, selanjutnya menjelaskan peluang calon mahasiswa yang lulus dalam UTBK.

“Dari 3997 yang mengikuti seleksi tidak hanya berpeluang masuk di Unsrat saja tetapi juga di universitas negeri di seluruh Indonesia,” jelas Grevo.

Grevo Gerung pun berharap agar para calon mahasiswa yang mengikuti UTBK, dapat memanfaatkan seleksi tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Dengan dibukanya UTBK tersebut maka Unsrat sudah siap melaksanakan seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri melalui UTBK,” tambah Gerung.

Pelaksanaan kegiatan UTBK Unsrat, dilaksanakan tentunya dengan selalu memperhatikan protokol kesehatan yang diberlakukan.
(red/T2)*

Baca juga:  1203 Wisudawan/i Ikuti Wisuda, Begini Pesan Rektor Unsrat
Yuk! baca artikel menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS