Jelang HPN, Pers Minsel Akan Gelar Vaksinasi

Minsel578 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – 9 Februari, merupakan hari yang spesial bagi insan pers nusantara dimana setiap tanggal tersebut, insan pemburu berita memperingati Hari Pers Nasional (HPN).

Dan peringatan Hari Pers Nasional, juga akan diperingati oleh para awak media yang bertugas di Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara.

Peringatan HPN di Kabupaten Minahasa Selatan, untuk rangkaian kegiatannya akan dilaksanakan kegiatan vaksinasi bagi masyarakat sasaran vaksinasi, yang dimana untuk pelaksanaannya akan dilaksanakan di Aula Waleta Kantor Pemkab Minsel, pada Rabu 2 Februari 2022, dimulai pukul 09:00 hingga selesai.

Kegiatan vaksinasi tersebut, merupakan wujud nyata dari insan pers dalam mendukung dan mensupport progam pemerintah terkait percepatan penanganan pandemi Covid-19, didalam melalui percepatan pelaksanaan vaksinasi bagi warga masyarakat sasaran vaksin.

Baca juga:  Sambut FDW-TK, Pemkab Minsel Gelar Ibadah Syukur

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Minahasa Selatan (PWI Minsel) Mauren Winerungan mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi tersebut merupakan kerjasama dengan pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dalam hal ini Dinas Kesehatan, dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional.

“Untuk kegiatannya akan dilaksanakan pada besok hari (Rabu 02/02/2022), bertempat di Aula Waleta Kantor Pemkab Minsel, dan ini mendapatkan respon dan support dari pemerintah,” ujar Mauren Winerungan.

Untuk suksesnya kegiatan tersebut, ia mengajak kepada seluruh insan pers biro Minahasa Selatan untuk dapat mensukseskan kegiatan tersebut, dan juga kepada masyarakat agar dapat mengambil bagian, ikut berperan aktif dalam kegiatan tersebut dengan mengikuti vaksinasi, bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi.

Baca juga:  Kapolres Minsel; Terapkan Pola Hidup Sederhana, Ketua Bhayangkari; Dukung Tugas Suami

Adapun untuk pelayanan vaksinasi tersebut, akan melayani warga masyarakat untuk vaksin dosis satu, dosis dua, maupun dosis lanjutan atau booster. (Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP