Polsek Tompasobaru Disiplinkan Warga Patuhi Prokes Melalui Giat Operasi Yustisi

Minsel176 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Jajaran Kepolisian Sektor Tompasobaru melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatan (KRYD) dalam bentuk Operasi Yustisi Pendisiplinan protokol kesehatan kepada para pengguna jalan yang melintasi jalan raya Tompasobaru didepan Mako Polsek Tompasobaru.

KRYD Polsek Tompasobaru dalam bentuk operasi yustisi pendisiplinan protokol kesehatan, dilakukan guna menekan angka kasus positif Covid-19 yang akhir-akhir ini diwilayah tugas Kepolisian Sektor Tompasobaru mengalami peningkatan, dan upaya-upaya pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19 terus dilakukan salah satunya dengan mendisplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

Pendisiplinan protokol kesehatan terutama, ditekankan agar warga masyarakat dapat memakai masker ketika beraktivitas diluar rumah, dan juga mengurangi mobilitas.

Baca juga:  Pjs Bupati Minsel Gelar Rapat Kerja Dengan Pemerintah Desa Di Kecamatan Tompasobaru

Setiap pengguna jalan, yang melintasi area operasi yustisi diberikan sosialisasi dan edukasi untuk selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan didalamnya memakai masker.

Giat operasi yustisi dilaksanakan, agar masyarakat terus disiplin mematuhi protokol kesehatan, dan warga masyarakat yang kedapatan melanggar protokol kesehatan diberikan sanksi ringan dan teguran.

“Kapolsek Tompasobaru Iptu Jeffry Mailensun kepada awak media transparansiindonesia.co.id mengatakan bahwa giat KRYD Operasi Yustisi Pendisiplinan Prokes, akan terus dilaksanakan pihak Polsek Tompasobaru sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
(Hengly)*

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS