Ketua RW 010 Cakbar Pimpin Rapat Pengisian Jabatan Ketua RT 08

DKI Jakarta345 Dilihat

Jakarta, transparansiindonesia.co.id – Pemerintah RW 010 Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, melaksanakan rapat khusus dalam rangka pengisian jabatan Ketua RT yang lowong, pasca Ketua RT sebelumnya meninggal dunia.

Adalah jabatan Ketua RT 08/RW 010 Cakung Barat, yang jabatannya lowong sehingga harus diisi guna kelancaran pelayanan kemasyarakatan.

Ketua RW 010 Cakung Barat Tommy Turangan SH, memimpin langsung rapat tersebut yang digelar pada Sabtu 3 Juli 2021, bertempat di Kantor RW 010 Cakung Barat.

“Rapat ini kita gelar dalam rangka untuk mengisi kekosongan jabatan dilingkungan pemerintah RW 010 Cakung Barat, yakni Ketua RT 08, yang penjabat sebelumnya sudah meninggal dunia, sehingga harus ada penggantinya maka dari itu melalui rapat ini akan diputuskan siapa yang akan menjadi ketua RT 08,” kata Turangan.

Baca juga:  Program Anak Asuh Dihapus, LSM-AMTI; Pemkot Dan DPRD Kotamobagu Terkesan Tak Pro Rakyat

Dan dari hasil rapat tersebut, diputuskan bahwa untuk mengisi kekosongan jabatan Ketua RT 08 adalah Kristadi Haribowo, untuk melaksanakan tugas hingga masa akhir jabatan pada tahun 2023.

Kepada Ketua RT 08 yang baru ia menyampaikan agar berkerja dengan baik dan tulus, loyal dan total dalam tugas kerja, terlebih dimasa pandemi saat ini yang menuntut kerja keras dari semua pihak termasuk didalamnya para Ketua RT yang dalam setiap aktivitas dan tugas selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Banyak selamat kepada Ketua RT 08/RW 010 Cakung Barat yang baru, Pak Kristadi Haribowo, laksanakan amanah dan tugas kerja dengan baik dan penuh tanggung jawab, mari kita bekerja sama memberikan pelayanan yang terbaik bagi warga, terlebih dimasa pandemi saat ini yang menuntut kerja ekstra kita dalam memberikan edukasi kepada warga untuk bagaimana melakukan pencegahan penyebaran Covid-19, yakni dengan mematuhi protokol kesehatan, selamat bekerja” ujar Ketua RW 010 Cakbar Tommy Turangan SH. (***)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP