Diduga Ada Unsur Kesengajaan Salah Satu UPTD Way Kanan Kurang Menghargai Lambang Negara Indonesia

Way Kanan Lampung Transparansi Indonesia.co.id – diduga salah satu dinas UPTD Kabupaten Way Kanan kurang menghargai lambang Negara Republik Indonesia, pasalnya mengibarkan bendera merah putih di depan kantor yang sudah tidak layak yang ada di JL. Lintas Tengah Sumatra Kampung Bumi Ratu Kecamatan Umpu Semenguk, Senin 26/04/2021.

Halni sangat jelas terlihat saat awak media melintas di depan kantor tersebut, terlihat Kantor UPTD Puskeswan dan IB diduga sengaja mengibarkan bendera yang sudah kusam, lusuh, dan sobek. padahal sudah jelas dalam UU, di jelaskan dilarang mengibarkan Bendera Yang sudah tidak layak tercantum dalam pasal 24 hurup C dan apa bila melanggar akan di ancam penjara (1) tahun denda 100 juta. ini sudah jelas sangat mencoreng kan Lambang Negara Republik Indonesia

Baca juga:  Gugatan Pilkada Minsel Di MK, Penyaluran Bansos, Pergerakan ASN Dan Prades Pengaruhi Perolehan Suara

Tidak hanya itu, Kantor tersebut terlihat tidak di fungsikan pasalnya kantor tersebut sangat tidak terawat terlihat dari fisik atau kebersihan nya, dan juga kantor tersebut tidak ada aktifitas karena kantor tersebut di jam kerja pada hari senin tidak ada satu pun yang ada di kantor bahkan kantor terkunci.

Selain itu kantor tersebut sangat di sayangkan kalau tidak ada perhatian, karena letak kantor UPTD itu terletak tidak jauh dari tempat tinggal Sekretaris Dinas ( SEKDIN ) dan di sayangkan kalau kurang di perhatikan ataupun tidak ada perhatian Dinas terkait.

Baca juga:  Presiden Sampaikan Penghematan APBN, CEP; Saya Dukung Kebijakan Prabowo-Gibran

Thab

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP