KBWSS 1 Sulut Siap Tindak Lanjuti Usulan Pemkab Minsel

Minsel373 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dalam hal ini Bupati Franky Donny Wongkar SH yang didampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Minsel Dekky Tuwo S.Sos mengunjungi Kantor Balai Wilayah Sungai Sulawesi 1 (KBWSS 1) Provinsi Sulawesi Utara, pada Jumat 19 Maret 2021.

Tiba di Kantor Balai Wilayah Sungai Sulawesi 1, Bupati Franky Donny Wongkar bersama Pelaksana Tugas Kadis PUPR Dekky Tuwo, disambut oleh Kepala KBWSS 1 Sulut, Ir.Bastari M.Eng.

Kepada Kepala Balai Wilayah Sungai Sulawesi 1 Sulut, Bupati Franky Donny Wongkar menyampaikan berbagai hal dan usulan guna menunjang program-program pembangunan di Minahasa Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Franky Donny Wongkar (FDW) menyampaikan empat poin usulan bantuan kepada Kepala KBWSS 1 Sulut, yakni Pembangunan Bangunan Pengaman Pantai Amurang, Pembangunan Air Baku, IPDMIP, dan P3-TGAI.

Baca juga:  Isak Tangis Keluarga Iringi Kepergian Ewin, Korban Tragedi Tambang Tatelu

Kantor Balai Wilayah Sungai Sulawesi 1 Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, yang berkantor di Jalan A.A Maramis, Kairagi Dua, Paniki Bawah Kota Manado, melalui Kepala Balai Ir.Bastari M.Eng menyatakan siap menindak-lanjuti akan usulan dari Pemkab Minsel.

Ir.Bastari M.Eng sangat menyambut baik akan usulan dari Pemkab Minsel dan mengatakan akan menindak-lanjuti usulan-usulan dari Pemkab Minsel yang disampaikan oleh Bupati Franky Donny Wongkar.

Dimana yang akan diprioritaskan nanti yakni tanggul pengaman pantai ditempat-tempat rawan terjangangan ombak seperti di sepanjang jalan Boulevard Amurang, Pembangunan lanjutan pengaman pantai di Teluk Amurang, pengaman pantai di Kecamatan Sinonsayang, Tenga, Amurang dan Tumpaan.

Selain itu pembangunan air baku untuk air siap minum, serta Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air (P3-TGAI), juga menjadi prioritas usulan Pemkab Minsel.

Baca juga:  NVM Peduli, Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana Kebakaran Di Tompasobaru

Adapula usulan terkait program perbaikan, rehabilitasi atau peningkatan jaringan irigasi dengan berbasis peran serta masyarakat petani yang dilaksanakan oleh perkumpulan petani pemakai air.

Kunjungan kali ini adalah yang kedua kali dari Bupati Franky Donny Wongkar ke KBWSS 1 Sulut, dimana sebelumnya juga Bupati Franky Donny Wongkar telah melakukan kunjungan kerja ke kantor Balai Jalan dan Sarana Pemukiman, dimana kesemuanya itu dilakukan oleh Bupati Minsel Franky Donny Wongkar bertujuan untuk pembangunan infrastruktur di Minahasa Selatan demi kesejahteraan masyarakat Minahasa Selatan, mewujudkan Minsel Maju, Berkepribadian dan Sejahtera.

(Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP