CEP-FDW Hadiri HUT Jemaat GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat

Minsel603 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Bupati Minahasa Selatan DR.Christiany Eugenia Paruntu SE dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, pada Minggu 26 Januari 2020 menghadiri Ibadah Syukur Hari Ulang Tahun yang ke-6 Jemaat GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat Wilayah Tenga.

Bupati Minahasa Selatan DR.Christiany Eugenia Paruntu SE dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH tiba dilokasi tersebut dan disambut oleh Camat Tenga Selvi Mandey SPd.MPd, bersama jajaran pemerintahan Desa Tawaang Barat, dan para Perangkat Pelayanan GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat.

Ibadah Syukur tersebut dipimpin oleh Khadim Pdt.Wanly Christovel Karundeng M.Theol dengan mengambik bacaan Alkitab terfapat dalam kitab Ibrani 10:19-39, yang dalam khotbahnya mengatakan penguatan iman sesungguhnya adalah karya penyelamatan Allah, yang dikerjakan Tuhan Yesus yang dirasakan umat manusia dengan terus berpegang teguh pada pengharapan.

Hadir juga dalam Ibadah Syukur HUT ke-6 Jemaat GMIM Yordan Tawaang Barat yakni Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sulawesi Utara Drs.Roy Tumiwa yang mewakili Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dalam hal ini Gubernur Olly Dondokambey SE.


Bupati Minahasa Selatan DR.Christiany Eugenia Paruntu SE dalam sambutannya di Ibadah Syukur tersebut menyampaikan diusia yang masih muda ini yakni 6 tahun, Jemaat GMIM Yordan Tawaang Barat, selalu diberkati oleh Tuhan, Gereja tersebut boleh berdiri megah dan Bupati Tetty Paruntu pun meyakini bahwa Tuhan Yesus selalu menopang akan pembangunan di Jemaat GMIM Yordan Tawaang Barat, dimana Pembangunan Gereja harus mampu diimbangi juga dengan pembangunan Iman warga Jemaat.

Baca juga:  Sampaikan Pidato Perdana Di Masa Jabatan 2025-2030, FDW Ajak Warga Bersatu Bangun Minsel

“Tuhan Yesus selalu Memberkati Jemaat GMIM Yordan Tawaang Barat, diusia yang masih muda yakni 6 tahun, kita semua meyakini bahwa Tuhan Yesus selalu menopang segala apa yang menjadi kerinduan warga jemaat, pembangunan gedung gereja saya harap juga mampu diimbangi dengan pembangunan iman warga jemaat,” ujar Bupati Tetty Paruntu.

Dalam sambutannya pula Bupati Tetty Paruntu menyampaikan bahwa ditahun 2020 ini merupakan tahun politik dengan akan digelarnya agenda Pilkada Serentak yakni Minahasa Selatan akan menggelar Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serta juga Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, maka dari itu Tetty Paruntu mengajak warga masyarakat Minahasa Selatan untuk turut serta mensukseskan agenda Pilkada tersebut yang akan digelar pada 23 September 2020.

“Dikesempatan ini pula saya mengajak warga masyarakat Minahasa Selatan yang saya cintai, untuk sama-sama mensukseskan Pilkada Serentak 23 September 2020, dimana warga Minahasa Selatan akan memilih Bupati dan Wakil Bupati serta Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara,” tambah Tetty Paruntu.

Sehubungan dengan tuntutan zaman saat ini diera revolusi industri 4.0 (Four Poin Zero) berbasis IT, yang merupakan tuntutan akan model pembelajaran yang mengarah pada basis teknologi informasi, yang harus dikuasai oleh guru dan tenaga pendidik guna peningakatan kualitas sumber daya manusia Minahasa Selatan.

Baca juga:  Cuaca Ekstrim, Kapolres Minsel Himbau Warga Waspada Dengan Potensi Bencana

Bupati Tetty Paruntu juga menyampaikan beberapa agenda pembangunan yang telah berhasil dilaksanakan dibawah kepemimpinan CEP-FDW, yang telah banyak dirasakan oleh warga masyarakat Minahasa Selatan.

“Atas nama pemerintah Kabupaten Minsel, saya selaku Bupati Minahasa Selatan bersama Wakil Bupati, pak Franky Donny Wongkar SH, mengucapkan selamat bersyukur bagi Warga Jemaat GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat yang boleh merayakan Hari Ulang yang ke-6, terus menjadi jemaat yang teladan dan menjadi warga masyarakat yang terus mendukung program-program pemerintah,” tutup Bupati Tetty Paruntu.

Selain dihadiri oleh Kedua Top Eksekutif Minahasa Selatan tersebut, acara HUT Jemaat GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat tersebut juga dihadiri oleh Anggota Dekab Minsel Fraksi Golkar Julian Mandey, Anggota Dekab Minsel Fraksi Primanas Jacklyn Koloay, Camat Tenga Selvi Mandey SPd.MPd, bersama unsur Forkopimca, HukumTua Tawaang Barat Braedly Nongkan bersama jajaran perangkat desa, serta warga Jemaat GMIM ‘Yordan’ Tawaang Barat.

(Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP