Manado, transparansiindonesia.co.id – – Walikota Manado Dr GS Vicky Lumentut DEA bersama tim termasuk tenaga medis dari Dinas Kesehatan Kota Manado bertolak ke Kabupaten Sangihe, Kamis (09/01-2020) pagi ini.
Walikota GSVL dan tim akan mengunjungi lokasi-lokasi terdampak bencana banjir dan tanah longsor sekaligus memberikqn bantuan bagi warga di sana.
“Ini bentuk kepedian pemerintah dan masyakat Kota Manado untuk saudara-saudara kita yang dilanda bencana di Sangihe. Sore ini kita bertolak dengan kapal laut,” ujar GSVL saat saling WhatsApp bersama wartawan, Rabu (08/01-2020) sore.
Menurutnya, tim dari Dinas Kesehatan Kota Manado akan membawa bantuan dan obat-obatan sekaligus membuka posko kesehatan di lokasi bencana.
“Semuanya sudah disiapkan bahkan sudah ada tim Dinkes yang duluan ke Sangihe. Intinya kita saling membantu,” ungkap GSVL diamini Kadis Kesehatan Kota Manado dr Ivan Marthen yang dihubungi terpisah.
dr Ivan Marthen menambahkan, bantuan yang akan disuplai terdiri dari berbagai kebutuhan sehari-hari, seperti peralatan tidur, makanan dan juga obat-obatan.
“Ini program pemerintah kota dalam rangka misi sosial dan kesehatan. Jadi ada juga bantuan dari Dinas Sosia yang akan disuplai,” tukasnya.
(red/T2)*