Melalui Mekanisme Votting, La Nyalla Mattaliti Ketua DPD-RI Periode 2019-2024

Nasional376 Dilihat

Jakarta, transparansiindonesia.co.id – La Nyalla Mataliti terpilih menjadi Ketua Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) untuk periode 2019-2024.

Melalui pemilihan secara Votting, La Nyalla menjadi pengumpul suara terbanyak dengan meraih suara terbanyak dengan meraih 47 suara, mengungguli lainnya.

Hanya sebanyak 134 orang yang memberikan hak suaranya, karena tidak semua Anggota DPD yang hadir dalam votting tersebut.

Pimpinan Sidang Sabam Sirait mengatakan bahwa dengan persetujuan sidang paripurna, La Nyalla Mattaliti menjadi Ketua DPD-RI, Nono Sampono Ketua 1, Mahyudin Ketua II. Sultan Bakhtiar Ketua III, fan berdasarkan hasil pemilihan secara votting.

Baca juga:  Kesempatan Wartawan Dapatkan Rumah Subsidi, Begini Kata Maruarar Sirait

Mekanisme pemilihan secara votting telah disepakati untuk menghindari kesalah-pahaman, dan itu telah disepakati empat pimpinan DPD secara bermusyawarah.

Komitmen kuat akan membuat lembaga DPD -RI menjadi lebih kuat, ada kesepakatan didalamnya, ada komitmen dari dalam hati masing-masing anggota dan pimpinan.

Berikut hasil pemilihan Ketua DPD-RI periode 2019-2024;
– La Nyalla Mahmud Mattaliti 47 suara
– Sultan Baktiar Najamudin 18 suara
– Mahyudin 18 suara
– Nono Sampono 40 suara
Abstain 1 suara.

(T2)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP