Jakarta, transparansiindonesia.co.id – Selama berada di Singapura, Presiden Republik Indonesia Ir.Joko Widodo, mengikuti sejumlah agenda kegiatan, pada Rabu 14 November 2018.
Adapun agenda kegiatan yang diikuti oleh Presiden Jokowi yakni ASEAN-Australia Informal Breakfeast Summit dan Pertemuan Bilateral dengan Perdana Menteri Scott Morison, Mengikuti KTT ASEAN-China, KTT ASEAN-Korea Selatan, dan Jamuan Makan Siang oleh Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.
Beranjak siang, Presiden Joko Widodo hadir dalam KTT-ASEAN Rusia, dan menyaksikan penanda-tanganan, MoU Eurasian Economic Commission (EEC)-ASEAN on Economic Cooperation, dan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Chile Sebastian Pinera.
Pada Rabu Sore, Presiden Joko Widodo memgikuti KTT Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP), dan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Rangkaian kegiatan KTT ASEAN ke-33, diakhiri dengan Gala Dinner untuk pemimpin Negara ASEAN, Pemimpin Non-ASEAN-EAS, dan pemimpin negara yang menjadi tamu Ketua ASEAN.
Presiden Joko Widodo, terus bekerja dan bekerja, untuk kemajuan pembangunan di Republik ini.
(red)*