Didukung DLH Minsel, Mapala Pah’Yaga’An Fatek Unsrat Akan Gelar Kegiatan Menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Minsel397 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.com — Dalam rangka menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang jatuh pada tanggal 5 Juni nanti, Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Pah’Yaga’An Fakultas Tekhnik Universitas Samratulangi (Fatek Unsrat) akan menggelar berbagai kegiatan.

Hal tersebut terlihat ketika Mapala Pah’Yaga’An Fatek Unsrat menginisiasi pertemuan antar para komunitas pecinta alam yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan, yang dilaksanakan di Objek Wisata Batu Dinding, Desa KiloTiga, Kecamatan Amurang, pada Jumat, 25 Mei 2018.

Ketua Mapala Pah’Yaga’An Fatek Unsrat, Josua Heydemans, yang juga merupakan warga Minahasa Selatan(Amurang), menyampaikan menginisisasi pertemuan dengan beberapa Komunitas Pecinta Alam yang di Minahasa Selatan, dalam rangka akan dilaksanakan beberapa kegiatan di Kabupaten Minsel, menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia.


“Kegiatan yang akan kita laksanakan, nantinya tetap, berhubungan dengan lingkungan hidup, dan setelah pertemuan tadi, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Minahasa Selatan, menyatakan akan mendukung kegiatan dari Mapala Pah’Yaga’An Fatek Unsrat dan beberapa Komunitas Pecinta Alam di Minsel.

Baca juga:  FDW Bersama Kepala Daerah Dari PDI-P Lainnya Telah Berada Di Magelang

Josua pun menambahkan bahwa pertemuan ini juga sebagai wadah silahturahmi antar sesama pecinta alam di Kabupaten Minsel, untuk lebih mempererat tali persaudaraan dan terus mewujudkan lingkungan alam yang bersih sejuk, seiring dengan meningkatnya pemanasan global, serta pengaruh pencemaran lingkungan bagi kehidupan maayarakat.

Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Minahasa Selatan (DLH Minsel) Roi Sumangkut ST, yang juga merupakan anggota Mapala Pah’Yaga’An Dikdas XIII, mengatakan bahwa kegiatan dari para komunitas pecinta alam yang ada di Kabupaten Minsel ini, akan didukung dan disupport oleh Pemerintah Kabupaten Minsel, melalui Dinas Lingkungan Hidup, karena kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan yang positif, dalam rangka menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang jatuh pada 5 Juni nanti.

Baca juga:  Lokmin TW Ke-1 Puskesmas Maesaan, dr. Fero; Peran Lintas Sektor Guna Peningkatan Mutu Pelayanan

“DLH Minsel akan mendukung kegiatan yang positif yang nanti akan dilaksanakan oleh Komunitas Pecinta Alam di Minahasa Selatan, dengan harapan akan mendapat suport juga dari para warga masyarakat Minahasa Selatan, karena mengingat bagaimana pengaruh pemanasan global, yang saat ini kita rasakan dengan meningkatnya tekanan suhu udara.” kata Kadis DLH Roi Sumangkut.

Pertemuan yang berlangsung dengan penuh keakraban ini diikuti pula oleh beberapa Komunitas Pecinta Alam (KPA) yang ada di Minsel, diantaranya KPA Clif Hanger, KPA Equator, KPA Arca, KPA Maesa Lolombulan, KPA Sasayaban, KPA Gemilang, KPA Pinaetaran Pontak, KPA Matuari Tumpaan, Minsel Dive Community (DMC), Amuranggers, Amurang Scuter Club (ASC), BPK Oi Minsel, dan Sispala Paradoks SMA N 1 Motoling.

(Hengly/TI)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *